Beranda / Berita / Aki Baru Cepat Soak

Penyebab Aki Motor Mudah Tekor, Ternyata Ada Banyak Pemicunya

Tanggal : , Penulis : Tim Konten

Penyebab Aki Motor Mudah Tekor, Ternyata Ada Banyak Pemicunya

Federal Oil - Feders pengguna sepeda motor mungkin pernah mengalami aki motornya tekor, padahal penggunaannya belum lama.

Ternyata, ada beberapa penyebabnya sebelum memvonis bahwa aki tersebut sudah jelek dan dilakukan penggantian.

Ada beberapa penyebab yang membuat aki cepet tekor, sebaiknya dicek dan diteliti terlebih dulu peranti yang berhubungan dengan aki.
Penggantian atau pemasangan aksesori tertentu tanpa adanya penyesuaian di bagian kelistrikan juga bisa menyebabkan aki tekor lho Feders, ini diantaranya:

Melakukan bore-up mesin
Banyak tunggangan yang sudah bore-up di bagian mesinnya namun, spul dinamo starter tidak ikutan diubah. 

Alhasil karena kompresi tinggi, dinamo starter tidak kuat untuk lakukan starter dan jika terus dipaksa, akibatnya aki cepat ngedrop.
Menggunakan lampu tambahan
Meski lebih terang dari lampu standar pabrik, namun peranti lampu tambahan juga butuh suplai listrik lebih besar. 

Tidak sedikit bengkel yang hanya pasang lampu tambahan namun tanpa adanya penyesuaian pada spul pengisian kiprok, sehingga aki pun bisa tekor.
Tidak sadar menekan tuas rem
Banyak kejadian pengendara tanpa sadar menekan tuas rem, sehingga lampu belakang menyala terus menerus.

Akibatnya arus listrik dari aki akan tersedot terus selama mesin hidup dan motor berjalan. Biasanya hal ini terjadi karena setelan switch rem belakang berubah atau peranti tersebut memang rusak, bisa juga karena handle rem yang menempel pada switch sudah terkikis.
Kiprok bermasalah
Komponen ini berfungsi mengatur pengisian aki.

Jika kiprok rusak atau bermasalah, efeknya aki akan kelebihan daya maupun sebaliknya, yang berujung cepat tekor. 

Untuk mengetahui pengisiannya normal atau tidak, nyalakan mesin dan nyalakan lampu utama. 

Jaga putaran gas pada putaran mesin antara 4.000-5.000 RPM, pengisian yang bagus memiliki tegangan antara 14-15 Volt.
Klakson variasi
Pemasangan klakson mobil di motor memang banyak dilakukan para pemilik motor. 

Namun peranti ini juga butuh suplai tegangan listrik yang cukup besar, sebaiknya ditambah relay untuk menyetabilkan arus listrik dari aki agar tidak mudah tekor

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine