Beranda / Berita / Wisata Kuliner

Pecinta Wisata Kuliner, Wajib Kunjungi Pasar Lama Tangerang. Banyak Makanan Enak!

Tanggal : , Penulis : Tim Konten

Pecinta Wisata Kuliner, Wajib Kunjungi Pasar Lama Tangerang. Banyak Makanan Enak!

Federal Oil - Bagi warga sekitar Tangerang, pasti sudah tidak asing dengan Pasar Lama, wilayah yang berada di pusat kota Tangerang itu kini menjadi tujuan utama wisata kuliner bagi warga sekitar Tangerang maupun warga dari luar Tangerang.

Para penikmat kuliner bisa datang ke Pasar Lama Tangerang setiap hari mulai pukul 4 sore sampai pukul 11 malam untuk menikmati suguhan kuliner yang beraneka macam.

Banyak terdapat menu pilihan, mulai dari makanan kekinian, aneka cemilan, makanan berat dan aneka minuman.

Untuk harga kuliner sendiri, disekitar Pasar Lama Tangerang dapat disesuaikan dengan kantong pembeli.

Kawasan kuliner ini berada tidak jauh dari Stasiun Tangerang, cukup dengan berjalan kaki kurang lebih 7 menit untuk bisa sampai di kawasan Pasar Lama Tangerang.

Pengunjung bisa santai sambil makan jajanan pasar di area taman kota Flying Deck Cisadane. Taman kota ini berada di sebelah Sungai Cisadane dan tidak jauh dari kawasan kuliner Pasar Lama Tangerang, bisa ditempuh dengan berjalan kaki.

Selain Taman Flying Deck Cisadane, di dekat kawasan pasar juga ada taman lain yaitu Taman Cisadane, yang juga dapat diakses 24 jam untuk duduk santai melihat pemandangan sekitar langsung dari tepi Sungai Cisadane. (federaloil.co.id)

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine