Beranda
Berita
Produk
Tim Federal Oil - Gresini
Tentang Kami
Hubungi Kami
Beranda / Berita / Ban Baru IRC

Ban Baru IRC Untuk Motor Matic Tahan Terhadap Panas

Tanggal : , Penulis : Admin

Ban Baru IRC Untuk Motor Matic Tahan Terhadap Panas

Feders-IRC meluncurkan dua produk terbaru Ecotrax dan RMC830, di lokasi pengujian ban Gajah Tunggal, Karawang (14/11).

Ban Ecotrax diperuntukan untuk penggunaan harian dengan menggunakan compound khusus yang diklaim lebih tahan terhadap peningkatan suhu panas ketika motor melaju cepat dalam kurun waktu yang panjang.

Ecotrax memiliki 6 ukuran ban tubeless yang diperuntukan bagi motor skutik dan underbone ; 70/40-14, 80/90-14, 90/90-14, 70/90-17,80/90-17, dan 90/90-17.

Leonard Gozali, Head Marketing Division PT Gajah Tunggal tbk bilang, ban IRC Ecotrax dibuat sesuai kebutuhan, karakteristik jalan Indonesia.

"Berdasarkan hasil riset yang kami lakukan, IRC Ecotrax memiliki daya gulir yang lebih rendah sehingga dapar mengurangi beban kerja mesin dan berimbas pada bahan bakar yang lebih efisien," katanya.

Sedangkan ban motor radial RMC830 diperuntukan untuk balap namun bisa digunakan harian.

Ban ini sebelumya sudah diperkenalkan pada Yamaha Endurance Festival, dan digunakan pebalap Rey Ratukore untuk megantarnya ke podium pertama.

IRC RMC830 diimpor langsung dari Jepang dengan menggunakan teknologi ban radial terbaru.

RMC830 punya dua ukutan yakni 110/70-17 dan 140/70-17.

"IRC RMC830 dirilis untuk memenuhi kebutuhan ban radial berkualitas tinggi, yang bisa digunakan untuk balap, namun memiliki endurance yang baik untuk dipakai harian," tutup Leonard.(federaloil.co.id)