Beranda
Berita
Produk
Tim Federal Oil - Gresini
Tentang Kami
Hubungi Kami
Beranda / Berita / Liburan Juli 2023

Mau Liburan Saat Tahun Baru Islam, Nih Tempat Touring yang Menantang Tapi Bikin Nyaman

Tanggal : , Penulis : Tim Konten

Mau Liburan Saat Tahun Baru Islam, Nih Tempat Touring yang Menantang Tapi Bikin Nyaman

Federaloil - Kamu sudah gak tahan ingin touring saat libur Tahun Baru Islam di bulan Juli 2023 ini ? Simak dulu nih Feders, rekomendasi tempat touring yang menantang andrenalin kamu.

Touring saat libur akhir pekan bersama teman-teman satu geng memang asyik Feders. Terlebih jika lokasi touring yang dituju memiliki pemandangan yang indah dan juga bikin nyaman.

Untuk mencari lokasi touring yang menyenangkan sekaligus bisa untuk menguji andrenalin kamu, sangat mudah dan banyak pilihannya Feders.

Kalau kamu menyukai tantangan dan ingin menguji keberanian kamu, berikut ini rekomendasi tempat touring yang menantang dan patut dicoba.

Gunung Bromo

Gunung Bromo menjadi salah satu destinasi wisata adventure yang cukup populer di kalangan pecinta motor. Tantangan menelusuri Gunung Bromo sambil naik motor adalah jalur yang menanjak dan penuh tantangan. 

Terlebih lagi, Feders akan melewati lautan pasir Gunung Bromo yang sangat lembut dan sulit dilalui motor. O, iya, bagi yang ingin menjajal adrenalin di Bromo, disarankan touring saat musim hujan, karena kondisi pasir lebih padat dan mudah dilewati.

Dieng

Jawa Tengah menjadi salah satu destinasi touring sepeda motor yang cukup populer di Indonesia. Selain menawarkan pemandangan indah, Jawa Tengah memiliki berbagai tempat wisata yang dapat dijadikan arena memacu adrenalin, salah satunya di kawasan Dieng.

Daya tarik touring di Dieng yang menjadi incaran wisatawan adalah melewati Tol Kahyangan. Meskipun jalannya sudah mulus dan mudah dilalui, namun ada beberapa tanjakan terjal yang cukup menantang bagi pemacu adrenalin, khususnya pengendara motor.

Tapi, jangan khawatir. Setelah melewati tanjakan, sejauh mata memandan Feders akan disambut dengan panorama perbukitan dan ladang hijau yang menyegarkan mata.

Gunung Merapi

Gunung Merapi turut masuk dalam destinasi wisata adventure yang populer di kalangan pecinta motor trail. Memiliki jalur yang tidak rata menjadi salah satu daya tarik tempat wisata yang terletak di Yogyakarta satu ini.

Sambil mengendarai motor, Feders bisa melihat langsung rumah Almarhum Mbah Marijan di Dusun Kinahrejo, serta menelusuri Kali Opak yang menjadi jalur lahar sepanjang 5-10 kilometer. Sambil berkeliling, jangan lupa sempatkan berfoto dengan latar Gunung Merapi yang megah, ya.

Black Lava Kintamani

Destinasi touring sepeda motor yang tidak kalah menantang dan memacu adrenalin berikutnya ada di Bali, yakni Black Lava Kintamani. Sesuai dengan namanya, Black Lava Kintamani adalah lautan pasir hitam yang berasal dari letusan lahar gunung berapi.

Udara sejuk berpadu dengan lautan pasir yang dipenuhi kerikil dan batuan besar membuat kegiatan motoran di Black Lava terasa sangat menantang. Umumnya, track dan kontur yang menantang di Black Lava Kintamani digunakan untuk olahraga ekstrim seperti motor trail.

Pantai Sawarna

Tidak hanya gunung, destinasi wisata adventure yang cocok untuk pecinta sepeda motor juga bisa dijajal di Pantai Sawarna. Daya tarik perjalanan ke Pantai Sawarna yang kerap diincar pecinta sepeda motor adalah jalur yang naik-turun dan berkelok-kelok.

Berjarak sekitar 200 km dari Kota Jakarta, Feders akan melihat pemandangan pantai yang indah. Ditambah lagi panorama khas pegunungan dan udara segar, bikin betah berlama-lama motoran di Pantai Sawarna.

Pantai Amed

Menjadi pantai paling ujung timur di Bali, Pantai Amed turut menjadi salah satu destinasi wisata touring sepeda motor yang banyak diminati. Alasannya karena jalanan menuju Pantai Amed cukup berkelok dan memerlukan konsentrasi tinggi 

Meskipun begitu, perjalanan ke pantai yang berjarak sekitar 88 km dari pusat Kota Denpasar ini tidak akan terasa membosankan. Pasalnya, jalanan menuju Pantai Amed diapit oleh gunung dan laut biru jernih yang sangat menawan. 

Itulah beberapa destinasi wisata adventure yang dapat memacu adrenalin. Jadi, sudah semakin siap liburan sambil touring sepeda motor ya Feders.

Buat Feders yang akan touring ke salah satu lokasi tersebut, sebaiknya lakukan servis motor dan ganti oli terlebih dahulu, supaya perjalanan aman dan juga nyaman.

Saat ganti oli, sebaiknya gunakan pelumas yang sesuai dengan rekomendasi ahli, Feders bisa pakai Federal Oil, selain sudah sesuai spesifikasi, dengan memakai Federal Oil mesin motor dapat terlumasi dengan baik, tidak panas berlebihan, sehingga bikin nyaman selama perjalana touring. (federaloil.co.id)