Beranda / Moto2 / Gresini

Gresini: Moto2 Adalah Kelas yang Sangat Berat!

Tanggal : , Penulis : admin

Gresini: Moto2 Adalah Kelas yang Sangat Berat!

Moto2 adalah kelas tengah di ajang balap dunia, MotoGP series. Meski begitu, posisinya tidak bisa dianggap remeh. Jika Moto3 menjadi ajang pembibitan pembalap-pembalap baru, Moto2 adalah seleksi sebelum masuk ke kelas utama MotoGP.

Secara spesifikasi mesin pun tak boleh dianggap remeh. Kelas ini memacu motor dengan mesin 600 cc 4 silinder segaris yang sama persis. Yang bisa diubah oleh pembalap hanya rangka, suspensi dan pilihan ban. Selebihnya, skill pembalap yang dominan.

Makanya, dengan speed yang hampir sama, kelas yang satu ini jadi lebih seru ditonton. Pertarungan sepanjang balap kerap tampil menghibur penonton dari seluruh dunia.

Artinya persaingannya cukup panas! Hal ini juga diakui oleh Fausto Gresini, pemilik Gresini Racing yang di musim 2014 ini kembali turun di Moto2 dengan dukungan penuh Federal Oil.

"Moto2 adalah kategori yang sangat berat. Banyak tim berusaha keras untuk dapat terus di depan," aku Fausto yang juga memiliki tim di MotoGP dengan pembalap Alvaro Bautista dan Scott Redding.

Untuk dapat bersaing di Moto2 lewat pembalapnya Xavier Simeon, Fausto dan timnya mengaku akan terus berusaha memberikan paket motor yang terbaik. Tahun ini Gresini Racing kembali menggunakan sasis Suter yang terbukti mampu membuat pembalapnya kompetitif.

"Kami lakukan untuk memastikan kami dapat meraih posisi terbaik," ungkap Fausto yang cukup gembira dengan progress yang diberikan Simeon. Pada sesi kualifikasi mampu bertengger di posisi 7 dan ke 5 di warm up.

Sayang saat race day, ada pembalap yang terjatuh menyeret Simeon untuk ikut mencium aspal. Seri berikutnya harus lebih baik. Ciao...!!!

Artikel Lainnya

Alex Marquez & Fabio Di
26 November 2023

Alex Marquez & Fabio Di

x Check if your product is genuine