Beranda / Berita / Milenial Road Safety

Milenial Road Safty di Surabaya Raih Rekor Muri

Tanggal : , Penulis : Ric

Milenial Road Safty di Surabaya Raih Rekor Muri

Feders-Rangkaian kampanye keselamatan berlalulintas Millenial Road Safety Festival (MRSF) yang digelar oleh Korlantas Polri bersama seluruh Polda se-Indonesia sejak 2 Februari 2019 hingga 31 Maret 2019 mendatang terus bergulir secara simultan.

Kali ini berita menarik datang dari wilayah Surabaya yang di gelar Minggu (17/3).

Dalam sambutannya saat melepas peserta fun walk, Kapolda Jatim Irjen Pol. Drs Luki Hermawan M.Si mengajak warga Jatim untuk menjaga persatuan dengan memerangi hoax serta mensukseskan acara MRSF.

“Banyak yang dapat kita ambil dari acara ini salah satunya bersatu, mari kita bersatu perangi hoax, jaga jembatan ini, dan sukseskan acara Millennial Road Safety Festival,” kata Kapolda.

Mengambil tempat di sepanjang Jembatan Suramadu, acara MRSF Polda Jatim diawali dengan fun walk dari pangkal Surabaya menuju panggung utama di Kamal Madura.

Setelah itu, disusul pemecahan tiga rekor MURI antara lain, pembentangan bendera merah putih sepanjang 5.500 meter di atas jembatan, goyang dayung di atas 1000 kapal/perahu nelayan serta goyang dayung massal lebih dari 50.000 orang di atas jembatan.

Selain itu, tari massal Gandrung oleh 500 penari dari pelajar dan mahasiswa Banyuwangi, Cheerleaders, freestyle, musik patrol dan musisi jalanan, foodtruck, skateboard dan BMX community, fun run hingga hiburan dari artis millenial NDX AKA Familia dan Via Valen turut menambah kemeriahan MRSF Jatim.

Acara puncak akan dilaksanakan pembacaan deklarasi pelopor keamanan dan keselamatan lalulintas oleh seluruh millenial yang hadir bersama Kapolda dan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, Perkumpulan Gerakan Kebangsaan serta Forkopimda Jatim.(federaloil.co.id)

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine