Beranda / Berita / Ini

Ini Dia 8 Objek Wisata di Sekitar Bogor

Tanggal : , Penulis : Federal Oil Team

Ini Dia 8 Objek Wisata di Sekitar Bogor

Feders - Berwisata tak perlu jauh-jauh, yang penting bisa memberikan rasa segar pada jiwa dan raga setelah mendapatkan tekanan di hari kerja.

Untu Feders yang berdomisili di Jakarta dan sekitarnya, Kota Bofor, Jawa Barat menjadi salah satu pilihan.

Dekat dan bisa ditempuh dengan sepeda motor bersama teman ataupun keluarga.

Berikut ini 8 objek wisata di sekitar Bogor ;

 

1. Curug Cibaliung

 

Curug Cibaliung merupakan salah satu dari wisata alam di Bogor yang terkenal. 

Curug yang dalam bahasa Indonesia berarti air terjun ini terletak di desa Karang Tengah, Kecamatan Madang, Sentul.

Pemandangan di sekitar Curug Cibaliung yang juga dikenal dengan sebutan Leuwi Cibaliung atau Curug Baliung pun tidak kalah duanya, mulai dari bebatuan hingga pepohonan yang indah.

 

(BACA JUGA : Mau Turing Dengan Skuter Matic, Ini Dia Persiapan Yang Harus Dilakukan Sebelum Berangkat) 

 

2. Curug Bidadari Sentul Paradise Park

 

Sebelum dikelola oleh Sentul Paradise Park, curug ini dinamakan Curug Bojongkoneng, namun setelahnya, nama air terjun ini diganti dengan nama Curug Bidadari.

Curug yang memiliki tinggi 40-75 meter ini terletak di Desa Bojongkoneng di daerah Sentul City. 

Air Curug Bidadari ini bersumber dari mata air hutan lindung yang terdapat di daerah tersebut.

 

3. Taman Sakura, Kebun Raya Cibodas

 

Pohon sakura tak hanya bisa ditemukan di Jepang, di Kebun Raya Cibodas, Kamu dapat menemukan lebih dari 435 pohon sakura. 

Pohon sakura ini akan mekar pada bulan Januari-Februari kemudian pada bulan Juli-Agustus.

Tempat ini berlokasi di Sindanglaya, Cipanas, Cianjur dan untuk masuk ke dalam kebun ini, Kamu harus membayar Rp 9.500.

Harga yang sangat terjangkau namun dengan sensasi yang berbeda dengan tempat wisata lainnya.

 

4. Gunung Pancar

 

Merupakan sebuah tempat wisata yang menyajikan pemandangan hutan pinus alami serta pemandian air panas.

Di ketinggian sekitar 300 – 800 mdpl ini, Kamu dapat menikmati pemandangan serta kesejukan udara yang tidak ada bandingannya.

 

5. Curug Cigamea

 

Salah satu air terjun yang paling indah di Bogor, Curug Cigamea ini terletak di Desa Gunungsari, Kecamatan Pamijahan. 

Uniknya, Curug Cigamea ini adalah curug ini terdiri dari 2 air terjun yang serupa tapi tak sama.

Air terjun pertama memiliki ketinggian 50 meter dan berada di celah tebing. 

Aliran air dari air terjun yang pertama ini terlihat seperti membelah batu lama yang berwarna hitam kecoklatan.

 

6. Curug Ciburial

 

Ada juga yang menyebut curug ini dengan nama Curug Kembar Ciburial terletak di desa Cibeurem Sentul.

Dikatakan Curug Kembar Ciburial karena di dalamnya terdapat 2 air terjun yang letaknya bersampingan.

 

7. Danau Quarry

 

Terletak di Desa Tegallega, Kecamatan Cigudeg dan merupakan lokasi yang cantik untuk berfoto dengan latar belakang air danau yang hijau.

Dahulu bernama Danau Jayamix Rumpin dan dulunya merupakan lokasi pertambangan pemecah batu untuk pembuatan beton.

 Tetapi, tambang ini kemudian ditutup karena dinilai mengganggu ketenangan warga setempat.

 

8. Bukit Alesano

 

Terletak di Cipelang, Kecamatan Cijeruk, Bukit Alesano merupakan bukit yang termasuk masih baru dan masih belum ada pengelola sehingga fasilitasnya masih kurang. 

Walaupun fasilitas yang disediakan belum lengkap, pemandangan yang ditawarkan adalah pemandangan yang sempurna.

 

Nah, silakan dipilih Feders (federaloil.co.id)

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine