Apakah Benar, Ngebut Bisa Bikin Boros Bensin?
Federal Oil - Bagi pengendara motor mungkin sering melihat indikator bahan bakar pada sepeda motor terlihat sudah akan habis, apa yang Feders lakukan saat menghadapi situasi seperti ini?
Tancap gas atau memperlambat kecepatan.?
Dihimpun dari berbagai sumber menunjukkan bahwa mengemudi terlalu cepat bukanlah cara yang tepat.
Saat berkendara dengan kecepatan tinggi, mesin bekerja lebih keras dan terkena hambatan udara sehingga menyebabkan pemborosan bahan bakar.
Bahkan berkendara dengan kecepatan pelan juga bukan jawabannya, berkendara terlalu lambat justru membuat kendaraan lebih boros.
Mesin berputar pada putaran yang cukup tinggi sementara itu kecepatan sepeda motor rendah.
Laju kendaraan tersebut tidak sesuai dengan jumlah putaran mesin.
Bahan bakar lebih banyak terpompa untuk setiap siklus rotasi.
Menurut sumber dari DetikOto yang diakses pada 3 Januari 2024, kendaraan yang melaju pada kecepatan 40-60 km/jam secara stabil, dianggap paling efisien bahan bakar.
Dengan begitu, berkendaralah dengan kecepatan sedang jika ingin menghemat bahan bakar.