Begini Cara Memilih Bensin yang Sesuai Untuk Sepeda Motor
Federal Oil - Untuk memilih oktan bensin yang sesuai untuk sepeda motor yang Feders gunakan menjadi salah satu pilihan penting bagi sepeda motor untuk memastikan performa sepeda motor akan tetap terjaga.
Oktan bensin berpengaruh terhadap pembakaran yang ada di ruang mesin, sehingga tidak ada timbunan di area ruang bakar.
Sebelum memilih oktan bensin yang tepat, ada beberapa hal yang wajib Feders perhatikan.
1. Lihat Rekomendasi Dari Pabrikan
Setiap sepeda motor memiliki rekomendasi pabrikan mengenai oktan bensin yang sebaiknya digunakan.
Informasi ini biasanya tertera di buku manual penggunaan sepeda motor atau pada stiker di sekitar area pembukaan tangki bahan bakar.
Mengikuti rekomendasi dari pabrikan dapat membantu menjaga kesehatan mesin dan performa sepeda motor.
2. Perhatikan Rasio Kompresi Mesin:
Rasio kompresi mesin sepeda motor memainkan peran penting dalam menentukan oktan bensin yang tepat.
Mesin dengan rasio kompresi tinggi biasanya membutuhkan oktan bensin yang lebih tinggi untuk mencegah detonasi atau ketukan di area mesin (knocking).
Sebaliknya, mesin dengan rasio kompresi rendah dapat berfungsi baik dengan oktan bensin yang juga lebih rendah.
3. Hindari Oktan yang Terlalu Rendah:
Menggunakan oktan bensin yang lebih rendah dari rekomendasi pabrikan dapat menyebabkan masalah seperti ketukan mesin, pengaturan pembakaran yang tidak optimal, dan penurunan performa. Sebaiknya tetap pada oktan yang direkomendasikan untuk mencegah kerusakan bagi mesin yang Feders gunakan.
Dengan memahami kebutuhan mesin dan rekomendasi yang diberikan oleh pabrikan, Feders bisa memilih oktan bensin yang tepat untuk sepeda motor yang Feders gunakan.
Menjaga performa mesin dengan menggunakan bahan bakar yang sesuai tidak hanya dapat meningkatkan performa, tetapi juga memperpanjang umur pakai sepeda motor kesayangan Feders.
(federaloil.co.id)