Beranda
Berita
Produk
Tim Federal Oil - Gresini
Tentang Kami
Hubungi Kami
Beranda / Berita / Supaya Tetap Sehat

Cara Menjaga Stamina Tubuh Supaya tetap Sehat Selama Perjalanan Mudik dan Balik Lebaran 2022

Tanggal : , Penulis : Tim Konten

Cara Menjaga Stamina Tubuh Supaya tetap Sehat Selama Perjalanan Mudik dan Balik Lebaran 2022

4. Mengelola Stres
Salah satu ciri khas perjalanan mudik, misalnya mudik lebaran, adalah lalu lintas yang padat dan kemacetan panjang. Kondisi ini tak jarang membuat Anda stres dan mudah marah, yang merupakan salah satu pemicu turunnya daya tahan tubuh.

Agar daya tahan tubuh tetap kuat saat mudik, Anda perlu mengelola stres dengan baik. Cobalah redakan stres selama perjalanan dengan mendengarkan musik atau melakukan teknik relaksasi untuk menenangkan perasaan Anda.

5. Menerapkan Protokol Kesehatan
Anda juga perlu menjalankan protokol kesehatan saat mudik di tengah pandemi COVID-19. Hal ini penting dilakukan agar Anda dan keluarga selalu terlindungi dari ancaman infeksi virus Corona maupun bakteri dan virus lainnya.

Selalu kenakan masker, jaga jarak aman, hindari keramaian, dan rajin cuci tangan menggunakan air mengalir dan sabun atau menggunakan hand sanitizer selama perjalanan.