Beranda
Berita
Produk
Tim Federal Oil - Gresini
Tentang Kami
Hubungi Kami
Beranda / Berita / Wisata Akhir Tahun Di Lampung

Daftar Tempat Wisata di Lampung Cocok Buat Liburan Akhir dan Awal Tahun 2023

Tanggal : , Penulis : Tim Konten

Daftar Tempat Wisata di Lampung Cocok Buat Liburan Akhir dan Awal Tahun 2023

Pergi berlibur ke Lampung belum lengkap bila belum mengunjungi destinasi wisata hits yang ramai dikunjungi wisatawan.

Dari banyaknya destinasi wisata hits di Lampung lima diantaranya menjadi spot terbaik untuk melihat dan menikmati keindahan alam yang terbentang indah.

Berikut ini 5 destinasi wisata hits di Lampung, lokasi favorit untuk menikmati keindahan alam yang dikutip dari berbagai sumber diantaranya yaitu :

Pantai Gigi Hiu
Destinasi wisata hits yang pertama ini berlokasi di Pekon Susuk, Kecamatan Kelumbayan, Kabupaten Tanggamus, Lampung.

Salah satu pantai ikonik di Lampung yang dapat dikunjungi setiap hari dari pukul 8 pagi sampai dengan pukul 5 sore.

Taman Nasional Way Kambas 
Destinasi wisata hits yang kedua ini berlokasi di Kabupaten Lampung Timur, Lampung. Berdiri di tanah yang memiliki luas 125.000 hektar.

Taman Nasional Way Kambas merupakan rumah bagi satwa liar yang dilindungi seperti badak, gajah, dan harimau. Selain melihat hewan dan menikmati suasana asri hutan, wisatawan juga bisa melakukan aktivitas outbound, tracking, dan susur sungai.

Taman Wisata Bumi Kedaton
Destinasi wisata hits yang ketiga ini berlokasi di Jalan W.A Rahman Ni 1,2,3, Batu Putuk, Kecamatan Teluk Betung Utara, Kota Bandar Lampung, Lampung.

Taman Wisata Bumi Kedaton dapat dikunjungi setiap hari dari pukul 8.30 pagi sampai dengan pukul 5 pagi. Wisatawan bisa menikmati sarana fasilitas yang disediakan seperti kolam renang, aneka wahana permainan dan spot untuk berswafoto.

Pulau Balak
Destinasi wisata hits yang keempat ini berlokasi di Sukarame, Kecamatan Punduh Pidada, Kabupaten Pesawaran, Lampung.