Beranda
Berita
Produk
Tim Federal Oil - Gresini
Tentang Kami
Hubungi Kami
Beranda / Berita / 5 Rambu Lalulintas Yang Wajib Dipatuhi

Mengenal Rambu Lalu lintas Yang Wajib Kamu Patuhi Supaya Tetap Selamat

Tanggal : , Penulis : Admin

Mengenal Rambu Lalu lintas Yang Wajib Kamu Patuhi Supaya Tetap Selamat

Pada akhirnya, sangat penting untuk memahami bahwa rambu lalu lintas dipasang demi keselamatan diri kamu sendiri. Oleh sebab itu, patuhilah semua rambu yang ada di sekitar kamu.

Rambu tentang Batas Kecepatan Maksimal
Rambu-rambu yang mengatur tentang batas kecepatan maksimal bisa kamu temukan di jalan tol, jalan protokol, maupun di jalan provinsi. 

Penanda tersebut bertujuan untuk memperingatkan kamu mengenai batas kecepatan tertinggi yang diperbolehkan untuk memacu kendaraan.

Rambu-rambu ini tentu tidak dipasang tanpa alasan. Ada berbagai faktor yang menyebabkan kamu harus mengatur kecepatan di beberapa titik jalan, mulai dari kontur jalan yang licin, bergelombang, atau arus lalu lintas yang padat.

Rambu Zona Selamat Sekolah
Rambu Zona Selamat Sekolah termasuk salah satu rambu yang kini mulai digalakkan untuk disediakan di tiap-tiap sekolah di Indonesia. 

Pasalnya, dengan adanya rambu ini setiap pengguna jalan diminta agar lebih berhati-hati saat melewati kawasan sekolah, serta memprioritaskan para siswa/guru yang ingin menyeberang jalan.

Rambu Penyeberangan Pejalan Kaki
Rambu penyebrangan pejalan kaki juga memiliki fungsi untuk menginformasikan kamu bahwa di jalan tersebut terdapat zebra cross atau akses dimana pejalan kaki bisa menyebrang. 

Sayangnya, akibat kurangnya perhatian kita terhadap rambu ini, hak pejalan kaki untuk mendapatkan akses menyebrang dengan mudah jadi tak terpenuhi. Efeknya, kejadian mengerikan seperti tabrakan dengan korban pejalan kaki menjadi tinggi.