Meski Mudah Dalam Perawatan, Motor Injeksi Tetap Perlu Perawatan Rutin
Feders-Saat ini semua jenis sepeda motor sudah disematkan teknologi injeksi, sehingga lebih mudah dalam perawatan, karena tidak perlu membongkar karburator.
Meski motor injeksi mudah dalam perawatan, jangan sampai Feders melupakan perawatan rutinnya, karena servis rutin tetap diperlukan.
Tujuan merawat secara rutin, untuk memastikan kondisi motor yang meliputi kelistrikan, oli mesin dan lain-lain dalam kondisi bagus.
Buat Feders pengguna motor injeksi, berikut ini panduan perawatan untuk motor injeksi.
1. Rawat pompa bahan bakar
Pompa bahan bakar injeksi berperan penting terhadap kinerja mesin motor kesayanganmu. Pasalnya pompa ini yang akan menentukan suplai bahan bakar ke mesin.
Perawatan pompa bahan bakar ini dilakukan saat jarak tempuh kendaraan sudah sejauh 5.000km. Perawatan pompa dapat kamu lakukan dengan menghidupkan mesin kendaraan, lalu dengarkan dengan saksama apakah di dalam tangki bensinmu terdengar suara mendesis.
Jika terdengar suara mendesis, itu berarti Filter Fuel Pump menggantung. Perawatan filter pump yang menggantung cukup mudah, yaitu dengan cara menguras tangki bensin, lalu mengisinya lagi sampai penuh. Dengan demikian, fulter pump kembali berfungsi dengan baik.
2. Bersihkan selang saluran bahan bakar
Injektor berfungsi memompa bahan bakar ke mesin dengan tekanan tinggi sehingga mesin menghasilkan tenaga yang mantap, tapi tetap irit bahan bakar.
Proses memompa ini secara otomatis telah diatur oleh piranti yang bernama Electronic Control Unit (ECU). Sistem kerja ECU ini yang akan menentukan boros tidaknya konsumsi bahan bakar motor kesayanganmu.
Kinerja ECU didukung penuh oleh selang saluran bensin. Rutin memakai sepeda motor biasanya akan berimbas pada selang yang tersumbat timbal bahan bakar.