Oli Motor Matic Yang Diformulasikan Khusus Untuk Honda BeAT eSP
Mulai dari kebiasaan berkendara sampai komponen yang melekat pada motor matic berbeda dengan motor bebek dan motor sport.
Soal motor matic yang tidak memiliki engine brake juga menjadi penyumbang kinerja mesin lebih berat.
Saat melakukan pengereman hanya mengandalkan kekuatan kampas rem depan dan belakang.
Sama sekali tidak ada bantuan engine brake seperti pada motor yang memiliki gigi transmisi.
Baca Juga: 7 cara memperlakukan motor matic agar awet dan terjaga performanya
Bahkan secara umum secara umum putaran mesin kondisi langsam atau idle pada motor matic ternyata disetting lebih tinggi.
Dikutip dari Gridoto.com, Endro Sutarno bagian Technical Service Division PT Astra Honda Motor (AHM) mengatakan, “langsam harus dibuat lebih tinggi untuk mengimbangi mesin motor matic yang bekerja lebih berat dibanding motor sport atau bebek”.
Lebih lanjut, Endro menjelaskan bahwa area CVT (continuously variable transmission) mengharuskan langsam motor bekerja lebih tinggi.
Di area CVT itu banyak sekali komponen-komponen yang bergerak juga seperti roller, belt, mangkok pulley, per CVT dan lain-lain," terangnya lagi.
Oli motor matic yang tepat untuk Honda BeAT eSP adalah yang memiliki kekentalan atau SAE 10W-30.