Beranda / Moto2 / Rider

Rider Indonesia Bisa Berkiprah di Ajang Balap Internasional

Tanggal : , Penulis : admin

Rider Indonesia Bisa Berkiprah di Ajang Balap Internasional

Jelas ada peluang bagi pembalap asal Indonesia untuk bisa berkiprah di ajang balap dunia. Namun, pembalap tersebut haruslah memiliki skil yang mumpuni agar bisa bertarung kompetitif.

Saat ini, PT Federal Karyatama selaku produsen Federal Oil adalah satu-satunya brand oli sepeda motor yang mendukung balap internasional Moto2. Tujuannya adalah untuk meningkatkan brand image Federal Oil di mata dunia.

Maka dari itu Federal Oil memilih bekerja sama dengan tim balap berpengalaman asal Italia, Gresini Racing. Tentu saja Federal Oil memperhatikan perkembangan pembalap Indonesia. Doni Tata Pradita bahkan sudah menimba pengalaman sejak didaulat sebagai rider tim Federal Oil Gresini Moto2 (FOGM2) pada musim balap 2013 lalu.

Lalu bagaimana dengan peluang pembalap Indonesia lainnya? “Tentu peluang itu ada, kami akan kirim pebalap ke level dunia ketika pebalap itu siap. Maksudnya, skilnya pebalapnya sudah mumpuni, Moto2 sangat kompetitif makanya pebalap yang ingin bertarung di sana harus punya skil yang benar-benar mumpuni,” terang Rudy Hartono Husada, Executive Vice President PT Federal Karyatama.

Salah satu contoh adalah dimana Federal Oil menjadi sponsor di tim Wahana Dunia Motor Racing Team. “Kami lihat tim ini profesional, makanya kami mau bekerjasama dengan tim ini, bisa jadi dari tim ini akan lahir pebalap Indonesia yang bisa bertarung di kelas dunia, jadi kami bisa rekomendasikan ke tim pencari bakat dari tim Gresini,” jelas Rudy.

Untuk musim balap di Moto2 2014 ini, tim Federal Oil Gresini Moto2 memakai jasa Xavier Simeon sebagai ridernya. Prestasi yang sudah ditorehkannya adalah menjadi juara kedua di Moto2 Argentina lalu.

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine