Beranda / Berita / Tim

Tim Federal Oil Gresini Moto2 Tak Sabar Aplikasi Mesin Baru Honda

Tanggal : , Penulis : admin

Tim Federal Oil Gresini Moto2 Tak Sabar Aplikasi Mesin Baru Honda


Kemarin (18/3), Doni Tata Pradita kembali menjalani sesi tes pra musim Moto2 di Jerez, Spanyol. Harapan yang diinginkan pembalap tim Federal Oil Gresini Moto2 (FOGM2) ini tentu saja mendapatkan catatan waktu terbaik.

Di hari pertama, pembalap kelahiran Sleman, Yogyakarta ini melakoni 2 sesi tes. Sesi pertama, Doni Tata hanya mampu meraih catatan waktu tercepat yaitu 1:47:840. Raihan waktu tersebut diperbaiki pembalap bernomor 7 ini pada sesi kedua yakni 1:47:226.

Ini menjadi salah satu bukti bahwa pembalap Indonesia ini berusaha untuk menampilkan kemampuan maksimalnya. Harapannya untuk bisa mengusung Merah Putih di kancah internasional kian besar mengingat akan adanya pasokan mesin baru.

Mesin anyar yang akan dipakai pada semua motor dari tim Moto2 ini akan diakomodasi oleh Honda dan Geo-Technology. Namun, mesin tersebut baru resmi digunakan pada sesi tes hari kedua yang akan berlangsung hari Selasa (19/3)

“Hari ini masih menggunakan mesin yang lama, seperti di sesi tes sebelumnya. Mesin baru, akan mulai dipasok pada hari kedua yaitu Selasa besok,” ungkap Mulyawan Munial sebagai manager pribadi Doni Tata.

Semua tim termasuk Federal Oil Gresini Moto2 juga tak sabar untuk merasakan bagaimana kinerja dari mesin terbaru ini nantinya. Tentu saja setiap tim akan melakukan beberapa adaptasi terkait pengaplikasian mesin dari Honda ini.

Namun lebih lanjut Doni menyatakan dengan mesin baru  paling tidak ia bisa lebih cepat beradapatasi. Oke Don, semoga  sesi tes dengan mesin barunya bisa mendapatkan perolehan waktu terbaik ya!!!
 

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine