Beranda / Berita / Fitur Honda PCX150

Honda PCX150 Punya Fitur Yang Tidak Ada Pada Yamaha Nmax

Tanggal : , Penulis : Ric

Honda PCX150 Punya Fitur Yang Tidak Ada Pada Yamaha Nmax

Feders-Honda PCX 150 hadir sebagai sepeda motor skutik premium, wajar saja jika Honda PCX memiliki fitur yang lengkap. Bahkan ada fitur Honda PCX yang tidak dimiliki Yamaha Nmax.

Jika sebelumnya Honda PCX dihadirkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) secara impor dari Thailand, kini Honda PCX 150 sudah diproduksi secara lokal.

Meski diproduksi secara lokal, fitur-fitur Honda PCX yang tidak ada di Yamaha Nmax tetap disematkan. Wajar saja jika harga Honda PCX 150 sedikit mahal dari Yamaha Nmax.

Adapun harga Honda PCX 150 untuk non ABS dibanderol Rp28.025.000 dan harga motor Honda PCX 150 ABS Rp31.025.000. Sementara itu Yamaha Nmax non ABS dibanderol Rp27.540.000, Yamaha Nmax ABS Rp31.150.000

Berikut ini fitur Honda PCX yang tidak dimiliki Yamaha Nmax.

Idling Stop System (ISS)
Dengan fitur IIS membuat mesin mati secara otomotais saat berhenti selama 3 detik. Untuk menghiudpkan kemblai cukup menarik gas.

Ketika mode IIS berfungsi, maka akan ada simbol huruf A dibagian panel meter, jika saat behenti, maka simbol huruf A akan berkedip, dan jika mesin dihidupkan, simbol huruf A hanya menyala saja tidak berkedip.

Alternating Cuurent Generator (ACG)
Jika Yamaha Nmax masih menggunakan dinamo starter konvensional, Honda PCX 150 sudah menggunakan starter yang lebih halus yang disebut sebagai Alternating Cuurent Generator (ACG), sehingga saat motor distarter maka suara yang dikeluarkan halus.

ACG ini menjadi satu dengan generator yang merupakan sistem pengisian kelistrikan. Medan magnet di stator atau kumparan dan magnet dijadikan starter diawal kerja mesin.Setelah mesin menyala fungsi kembali seperti semula menjadi generator AC untuk mensuplai kebutuhan listrik pada mesin. 

Lampu Hazard
Bisa jadi Honda PCX 150 menjadi motor skutik pertama di Indonesia yang menggunakan lampu hazard. Lampu ini berfungsi ketika berhenti dalam keadaan darurat, sehingga kendaraan lain bisa melihatnya.

Artikel Lainnya

Alex Marquez & Fabio Di
26 November 2023

Alex Marquez & Fabio Di

x Check if your product is genuine