Yamaha Patenkan Wajah Anyar Skutik Roda Tiga Tricity
Belum lama mengaspal, Yamaha tampaknya sudah siap memberikan tampilan terbaru dari Tricity. Seperti apakah wajah skutik roda tiganya tersebut?
Yamaha tampaknya belum cukup puas dengan tampilan Tricity saat ini. Pabrikan berlambang garpu tala ini pun 'tertangkap' sudah mendaftarkan hak paten desain terbaru Tricity melalui Japan Patent Office.
Dilihat sekilas pada gambar berikut memang terkesan tak ada yang berubah. Namun, jika diperhatikan lebih detail tubuh Tricity justru terlihat lebih besar. Hal ini tampak pada headlamp yang dibuat lebih besar dan kalau dilihat mirip dengan Yamaha TMax.
Ubahan juga dilakukan pada pijakan kaki dimana kini ada pemisah antara kaki kanan dan kiri. Selain itu, bisa jadi kapasitas tangki BBM juga akan lebih besar dari sebelumnya.
Selain itu belum ada penjelasan lebih mengenai perubahan yang dilakukan Yamaha. Namun yang pasti, Yamaha Tricity akan tetap mengandalkan teknologi leaning multi-wheel. Sementara untuk pasokan tenaga tetap mengandalkan mesin berkapasitas 125cc satu silinder 4 tak dengan sistem bahan bakar injeksi yang mampu melontarkan tenaga 10,9 hp dan torsi 10,4 Nm.
Artikel Lainnya

Mitos atau Fakta Busi Iridium Bisa Buat

Makin Irit Makin Nyaman Gunakan Oli
_250_150.jpg)
Apa Yang Terjadi Jika Motor Terlalu

Meriahkan Tahun Baru Imlek Dengan

Hal Yang Perlu Diperhatikan Saat Mudik

Perawatan Motor Matic Baru Supaya Awet

Lima Ciri Oli Motor Harus Segera Diganti
