Beranda / Berita / Helm

Helm Balap Berlisensi SNI Penuhi Standarisasi Dalam Negeri

Tanggal : , Penulis : admin

Helm Balap Berlisensi SNI Penuhi Standarisasi Dalam Negeri

Maraknya penjualan motor gede (moge) di Indonesia harusnya juga diikuti dengan kesadaran untuk menggunakan perangkat keselamatan yang mumpuni. Salah satunya adalah penggunaan helm dengan stadarisasi yang sudah ditentukan.

Motoritz ditunjuk sebagai distributor resmi helm Shoei di Indonesia. Karena itu helm ini memiliki garansi resmi dan merupakan produk legal. Tak sekedar berstandar internasional, helm Shoe juga kini sudah memnuhi standar keselamatan dalam negeri yaitu Standar Nasional Indonesia (SNI).

Kami telah melewati berbagai proses termasuk birokrasi untuk bisa menjadi distributor resmi di Indonesia. Makanya kalau dilihat di sisi sebelah kiri helm Shoei yang kami jual, sudah ada logo SNI-nya," ucap Brian Ganessa selaku Direktur Motoritz.

Motoritz menjual helm Shoei dengan kisaran harga Rp 3,5-9 juta. Harga ini memang lebih mahal, tapi program after service seperti garansi dan service resmi yang ditawarkan, pasti menjadi magnet tersendiri bagi para konsumen.

Lebih lanjut, pihak Motoritz juga akan membuka Shoei Service Center dimana semua karyawan yang terlibat didalamnya telah mendapatkan pelatihan langsung dari Shoei Jepang.

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine