Beranda / Berita / Bagian Motor Yang Harus Rutin Dicek

Cara Cek 6 Komponen Motor Berikut Ini Tanpa Harus ke Bengkel

Tanggal : , Penulis : Admin

Cara Cek 6 Komponen Motor Berikut Ini Tanpa Harus ke Bengkel

Federaloil - Perawatan atau servis motor secara rutin sangat dianjurkan.

Tujuan servis rutin, supaya kita mengetahui komponen apa saja yang harus diganti dan juga supaya motor tetap awet.

Jika kamu tidak sempat ke bengkel,kamu bisa mengerjakannya sendiri di rumah untuk mengisi waktu di bulan Ramadhan.

Sambil menunggu waktu buka puasa, kamu bisa melakukan pengecekan sendiri sepeda motor kamu.

Baca Juga: Bagian yang Harus Dibersihkan Setelah Motor Menerabas Genangan Air Dan Lumpur

Berikut panduan pengecekan yang dapat dilakukan oleh konsumen :

1.Bahan Bakar

Pastikan kondisi bahan bakar melalui indikator speedometer bahan bakar, jika motor jarang digunakan baiknya tangki bahan bakar kondisi full tank untuk menghindari terjadi penguapan. 

Sekalian cek apakah ada kebocoran dari bahan bakar, misalnya dengan bau bahan bakar di sekitar motor.

Baca Juga: Bedanya Antara Aki Kering Dan Aki Basah, Mana yang Bagus

2.Oli Mesin

Gunakan stik oli mesin, untuk mengecek apakah level oli mesin masih di dalam batas normal dan cek juga apakah ada kebocoran oli di sekitar motor.

3.Rem

Lalu cek sistem pengereman dengan menekan tuas rem, apakah berfungsi dengan normal dan pastikan lampu rem belakang menyala. 

Perhatikan juga level minyak rem melalui celah intip reservoir / tempat penampung minyak rem, pastikan berada dalam batas normal.

4.Throttle (gas)

Pastikan dengan memutar throttle dengan lembut dan tidak ada kesan terhambat atau nyangkut, hal ini bisa membahayakan saat berkendara.

Baca Juga: Cara Supaya Aman Saat Berkendara di Jalan Berlubang

5.Ban

Pastikan alur masih dalam batas normal dengan melihat tanda keausan dari ban dan juga fisiknya. 

Ban dengan keausan yang sudah lewat batas akan membahayakan saat berkendara, karena daya traksi ban berkurang.  Jika kempes, segera cek ke bengkel resmi Yamaha terdekat.

6.Indicator dan signal

Pastikan semua signal indikator dan lampu menyala, seperti lampu depan, lampu belakang, lampu sein dan klakson berfungsi dengan baik.

7. Bersihkan motor

Rutin membersihkan motor dari debu dan kotoran lainnya.

Pengecekan sejumlah bagian penting dari sepeda motor yang dapat dilakukan oleh konsumen sendiri itu turut membantu jika ditemukan ada kendala yang harus diantisipasi. 

Apalagi kalau sampai membutuhkan bantuan dari tenaga dan jasa profesional teknisi.

Terkait hal tersebut, Yamaha memberikan kemudahan bagi konsumennya dengan menyediakan layanan Service Kunjung Yamaha (SKY) sebagai solusi mengatasi masalah pada sepeda motor. 

Dengan layanan ini, teknisi Yamaha dapat melakukan service di tempat tinggal konsumen yang berhubungan dengan perawatan berkala.

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine