Beranda / Berita / Cara Merawat Busa Helm

Begini Cara Merawat Busa Helm yang Baik dan Benar Supaya Awet dan Bersih

Tanggal : , Penulis : Tim Konten

Begini Cara Merawat Busa Helm yang Baik dan Benar Supaya Awet dan Bersih

Perawatan busa helm tidak bisa sembarangan Feders, tidak boleh asal sikat dan pakai sabun saja, tapi ada teknik supaya busa helm tetap awet.

Berikut ini langkah dan cara merawat serta membersihkan busa helm kesayangan kamu.

Jangan taruh helm di atas tutup tangki bensin motor

Hal ini berlaku pada brother pengguna motor sport yang kebanyakan pada menaruh helm di atas tangkinya jika sedang parkir. 

"Uap bensin yang keluar dari tutup tangki bensin di motor bisa merusak busa helm," kata Lovian, punggawa Busa Helm Bogor seperti dikutip dari motorplus-online.com.

"Walaupun kadar uap bensinnya enggak seberapa, kalau dibiarkan terus-terusan lama-kelamaan busa bisa mbrudul,” sambungnya.

Jangan cuci busa helm dengan cara disikat.

Mencuci helm dengan cara disikat dapat merontokkan busa-busa helmnya.

Yang benar, cukup dikucek saja pakai tangan dengan shampoo rambut, lalu bilas dan keringkan.

Jika Helm tidak dipakai, taruh di etalase atau lemari.

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine