Beranda / Berita / Posisi Kaki Yang Benar

Begini Posisi Kaki Yang Benar Saat Naik Motor Matic

Tanggal : , Penulis : Admin

Begini Posisi Kaki Yang Benar Saat Naik Motor Matic

Feders-Kenyamanan dan keamanan saat naik motor sangat penting. Kalau kita berkendara dengan nyaman kita bisa meminimalisir terjadinya kecelakaan.

Faktor kecelakaan umumnya bukan karena kendaraan, tapi karena faktor manusianya yang tidak peduli dengan keselamatan saat berkendara.

Di jalan raya masih banyak kita jumpai pengendara motor yang tidak peduli dengan keselamatan, bahkan urusan sepele seperti posisi kaki saat berkendara masih banyak yang asal.

Padahal kaki sangat rentan sekali mengalami luka, bisa saja tersangkut atau terkena benturan benda lain.

Feders tentu pernah melihat pengendara motor yang poisi kakinya sangat berbahaya, seperti posisi kaki melebar.

Padahal posisi kaki seperti itu salah dan sangat berbahaya Feders. Selain berbahaya juga mengurangi kenyamanan saat berkendara.

Lalu bagaimana posisi kaki yang benar saat mengendarai motor ?

Untuk pengendara sepeda motor skuter matik (skutik), keseluruhan kaki harus berada di dalam deck. Jadi, tidak ada bagian kaki yang keluar dari deck itu. 

Posisi lutut pun tidak boleh keluar dari sayap motor skutik itu. Jadi, posisi paha, lutut hingga kaki harus sejajar dan disarankan tidak keluar dari bodi depan.

Jika posisi lutut keluar sangat berbahaya, karena bisa terbentur atau tersenggol kendaraan lain yang ada di samping kanan atau kiri kita.(federaloil.co.id)

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine