Beranda / Berita / Baksos Bikers Dakwah

Bikers Dakwah Peduli Korban Banjir, Salurkan Bantuan Langsung

Tanggal : , Penulis : Admin

Bikers Dakwah Peduli Korban Banjir, Salurkan Bantuan Langsung

Feders-Bikers Dakwah bersama para anggotanyanya memberikan bantuan langsung kepada korban bencana alam banjir di kawasan Ciledug, Pasar Minggu dan Bekasi pada 2 Januari 2020.

Pemberian bantuan secara langsung ini merupakan program sosial Bikers Dakwah yang kedua setelah sebelumnya juga memberikan langsung kepada korban bencana Tsunami di Banten.

Perlu diketahui, Bikers Dakwah bukan badan sosial untuk menggalang dana, tapi Bikers Dakwah tidak bisa diam begitu saja melihat banyak korban yang tempat tinggalnya nya tenggelam.

Di daerah Ciledug, banyak yang tetap bertahan tinggal dilantai dua rumahnya tanpa makanan. Hal itu yang membuat tim Bikers Dakwah dan semua donatur memberi bantuan untuk membantu saudara kita.

Alfie Alfandy selaku Founder Bikers Dakwah mengatakan bahwa dirinya sangat sedih melihat langsung para koban bencana alam ini.

“Kita terjun langsung menyusuri lokasi banjir, dengan ketinggian kurang lebih 1 meter membawa bantuan dari teman-teman Bikers Dakwah untuk saudara kita disana. Saya sangat sedih ketika melihat para korban bencana tersebut, maka dari itu kita yang tidak terkena musibah ini harus bersyukur salah satunya dengan membantu mereka yang membutuhkan,” katanya.

“Alhamdulillah tadi bertemu dengan Bapak Bagus Puruhito, Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan di lokasi kejadian dan turut mensupport kegiatan Bikers Dakwah Peduli Banjir,” sambung Alfie.

Kegiatan ini dibantu oleh donatur, Risma Pondok Surya dan team PPA 361 yang bersama Bikers Dakwah merangkul para korban bencana alam banjir. 

Bantuan yang sangat dibutuhkan disana adalah air bersih, makanan nasi box (siap makan), pakaian dan obat obatan.(federaloil.co.id)

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine