Cara Perawatan Supaya Aki Motor Awet
Feders-Memiliki fungsi sebagai penampung dan penyuplai arus listrik, peran aki sangat penting dan diperlukan untuk komponen kelistrikan motor.
Saat aki sudah lemah, solusi yang biasanya dilakukan oleh banyak pemilik motor adalah dengan cara dicas ulang jika memang kondisinya masih layak untuk digunakan.
Tetapi kalau memang aki sudah berumur dan tidak mungkin lagi dicas ulang, satu-satunya pilihan adalah dengan mencopot aki lama dan menggantinya dengan aki yang baru. Ketika membeli aki baru, ada beberapa hal yang sebaiknya diketahui oleh pemilik motor supaya aki baru yang ia beli tidak cepat rusak.
Apa saja yang harus diketahui?
Supaya cairan elektrolit yang baru dituang bisa meresap ke seluruh bagian dalam aki, tunggulah sampai kurang lebih 20 menit sebelum dipasang ke motor. Kenapa hal tersebut harus dilakukan?
Karena ada reaksi kimia yang berlangsung sesaat setelah cairan tersebut bertemu komponen di aki. Tujuannya agar cairan elektrolit dengan komponen di dalam aki bisa bekerja dengan sempurna terlebih dahulu. Supaya lebih awet saat terpasang.
Jika langsung dipasang, dikhawatirkan proses tersebut belum berlangsung dengan baik sehingga aki menjadi beresiko cepat rusak dan berumur pendek.
Namun ini cuma berlaku untuk pemilik motor yang memilih pakai aki kering tipe MF (Maintenance free) yang memakai cairan. Khususnya beberapa jenis aki yang baru dicampurkan airnya sesaat akan dipasang.
Sedangkan untuk jenis aki kering tipe MF dengan gel bisa langsung dipasang ke motor karena gel sudah terisi dari pabrikannya.(federaloil.co.id)
Artikel Lainnya

Hal Yang Perlu Diperhatikan Saat Mudik

Lakukan Perawatan CVT Motor Matic Agar

Ini Cara Mudah Membaca Dipstick Oli
2_250_150.jpeg)
Fungsi Vital Oli Mesin Bagi Sepeda Motor

Federal Oil™ Kembali Ungkap Oknum
1_250_150.jpeg)
Perlengkapan Ini Wajib Digunakan Sewaktu
Tips Unik Ganti Oli Mesin Motor Yang
