Enea Bastianini: Hari Minggu yang Positif Saya Bisa Menambah Poin di MotoGP Jerman 2022
Diggia yang start dari posisi 5, mampu mengakhiri balapan di sirkuit Sachsenring di posisi delapan besar.
Hasil luar biasa diraih oleh Enea yang start dari posisi 17 mampu mengakhiri balapan di posisi 10 besar, ini menunjukkan Enea bisa kompetitif di race hari ini.
Enea berhasil memanfaatkan kesalahan yang dilakukan oleh beberapa pembalap lainnya. Pembalap bernomor 23 ini terus memacu motor Ducatinya lap demi lap Ia terus maju berada di di 15 besar.
Hingga balapan berakhir, Enea berhasil mempertahankan posisinya di posisi 10, sehingga Ia mendapatkan 6 poin tambahan.
Sementara Diggia yang finish di posisi delapan besar berhak mendapatkan 8 poin tambahan. Kini Enea total mendapatkan 100 poin, sedangkan Diggia total poin yang didapat 16.
"Saya kehilangan banyak tempat, tetapi sedikit demi sedikit saya bisa pulih. Saya benar-benar ingin membawa pulang motor dan yang kesepuluh adalah kepercayaan diri yang baik. Tidak diragukan lagi ini adalah hari Minggu yang positif" kata Enea.
Diggia mengatakan, akhir pekan di Jerman sebuah pencapaian yang luar biasa, Ia merasa positif sejak latihan bebas hingga kualifikasi dan bisa menuelesaikan balapan dengan posisi 8 besar.
“Kami memiliki akhir pekan yang super. Kami selalu cepat, dan kami mencatat waktu putaran yang bagus di kualifikasi. Saya merasa baik untuk balapan" ujar Diggia.
Dengan adanya tambahan poin tersebut membuat Enea Bastianini naik peringkat 4 di klasmen sementara kejuaraan dunia MotoGP 2022.