Beranda / Berita / Tips Sepeda Motor

Tiga Tips Nyaman Menaiki Motor Untuk Pengendara Yang Bertubuh Kurang Tinggi

Tanggal : , Penulis : Tim Konten

Tiga Tips Nyaman Menaiki Motor Untuk Pengendara Yang Bertubuh Kurang Tinggi

Federal Oil - Tinggi badan pengendara sepeda motor memang cenderung beragam, ada yang tinggi dan pendek, namun hal tersebut tidak menjadi patokan apakah orang tersebut cocok mengendarai suatu sepeda motor.

Bagi para pengendara yang tinggi badannya dirasa kurang namun menggunakan motor yang cenderung lebih tinggi di bagian ground clearance maupun ukuran jok yang lebih tinggi dibanding motor lainnya, Feders bisa menyimak beberapa tips berkendara agar tetap nyaman ini.

Untuk Feders maupun pengendara yang memiliki postur badan di bawah 170 cm, pasti sering kali merasa ada motor yang terlalu tinggi, terlalu berat, dan lainnya. 

Beberapa motor memang ada yang memiliki dimensi sangat tinggi dan atau lebih berat dibanding lainnya.

Umumnya jenis motor trail, moge maupun motor matic berukuran besar memiliki tinggi yang lebih jika dibandingkan dengan motor-motor pada umumnya, namun jangan sampai tinggi badan Feders menghalangi keinginan untuk mencoba motor-motor tersebut.

Berikut ini ada beberapa tips dan trik yang bisa Feders gunakan:

1. Sering Melatih Keseimbangan

Kesulitan dari orang yang berbadan pendek adalah tidak bisa menyentuh tanah dengan baik saat berada di atas motor.

Cara melatihnya cukup mudah, jalankan motor dengan kecepatan rendah, lalu buatlah angka delapan secara zig-zag dengan memutar kemudi ke arah kiri dan kanan.

Semakin pelan lebih baik, dan hal ini bisa latih terus hingga bisa berbelok dengan setang sampai mentok. Bisa juga melatih keseimbangan dalam keadaan motor statis.

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine