Tips Berkendara Motor Malam Hari atau Jarak Jauh Supaya Tidak Mudah Ngantuk
Federal Oil - Buat para bikers yang sering riding malam atau jarak jauh, masalah sering dihadapi ngantuk. Penyebab ngantuk ada banyak, salah satunya disebabkan tubuh yang lelah karena riding terlalu lama.
Berkendara ketika kantuk menyerang sangat berbahaya bagi keselamatan, karena bisa mengancam keselamatan kita.
Rasa ngantuk bisa muncul kapan saja, termasuk saat belajar, bekerja, bahkan saat mengendarai kendaraan. Kondisi ini sering kali disertai dengan gejala sulit konsentrasi dan tidak mampu mengendalikan diri.
Berikut ini tips supaya tidak mudah ngantuk saat berkendara baik di siang hari maupun malam hari.
1.Jangan riding monoton
Rasa ngantuk kadang timbul saat kita riding dengan kondisi jalan yang lurus-lurus terus, coba ariasikan bukaan gas, jadi dari pelan, digeber sedikit, lalu pelan lagi, geber lagi.
Menggeber gas memicu keluarnya hormon adrenalin yang meningkatkan konsentrasi. Tapi jangan geber kendaraan secara ugal-ugalan, itu sih cari masalah feders.
2.Gerakan Anggota Tubuh
Berkendara dengan jarak jauh memang membuat kita bosan dan jenuh dan pasti mudah ngantuk, selain geber motor, cobalah gerakan anggota tubuh saat riding, tapi ingat jangan terlalu ekstrem ya feders, cukup gerak bagian kaki atau tangan dan kepala saja.
3.Bernyanyi
Bernyanyi bertujuan bikin otak lupa dengan ngantuk.Paling enak kalau kamu pakai helm fullface, pede aja menyanyikan lagu favorit keras-keras saat serangan kantuk mulai menyerang.
4.Istirahat
Yang paling penting istirahat Feders, kalau memang ngantuk tak tertahan, lebih baik istirahat di tempat yang aman.
5.Banyak Minum Air Putih
Kekurangan cairan tubuh juga berdampak pada terganggunya fungsi otak, terutama kemampuan untuk fokus dan konsentrasi. Hal ini tentu berdampak pada aktivitas dan produktivitas sepanjang perjalanan.
Oleh karena itu, pada saat berkendara malam hari atau jarak jauh dianjurkan untuk rutin mengonsumsi air putih, sehingga otak dapat berfungsi secara optimal.
Nah itulah cara menghilangkan berkendara, semoga bermanfaat ya feders.
(federaloil.co.id)
TAGS
Supaya Tidak Ngantuk Saat Berkendara Supaya Tidak Ngantuk Saat Touring Tips Supaya Tidak Mudah Ngantuk Saat Berkendara