Beranda / Berita / Jatuh

Jatuh Bangun Sam Lowes di Moto2 Jerman

Tanggal : , Penulis : adit

Jatuh Bangun Sam Lowes di Moto2 Jerman




Hujan yang mengguyur sirkuit Sachsenring di Jerman pada Minggu (17/7) membuat pertarungan di Kejuaraan Dunia Moto2 seri kesembilan menjadi lebih berat bagi Sam Lowes dan tim Federal Oil Gresini Moto2. Memulai lomba dari posisi ke sepuluh, sejatinya Lowes mampu merangsek hingga ke posisi ke 6 setelah beberapa lap, namun sayang nasib buruk membuatnya tidak menyelesaikan lomba.

Jatuh bangun pebalap bernomor start 22 di mulai di lap ke 9, cuaca yang tidak menentu bahkan cenderung hujan membuat aspal di Sachsenring tidak bersahabat bagi gaya balap Lowes yang mengandalkan 'irisan' roda belakang ketika memasuki tikungan mati.

Gaya balapnya ini menjadi bumerang ketika aspal dalam kondisi basah, Lowes yang mengaku tertinggal dari race pace para pebalap terdepan menyadari bahwa tidak mungkin bertarung untuk rebut podium tertinggi.

"Ketika sesi warm up, kami sadar tidak dapat mengejar race pace Zarco, jadi tujuan kami disini adalah mengamankan posisi kelasemen dengan berusaha peroleh poin aman. Saya meminta maaf dan amat menyesal dengan hasil ini, tidak finish yang berarti tidak membawa pulang poin. Namun saya harus melihat kedepan, melupakan kejadian ini dan fokus pada tiga balapan penting yang akan datang yang akan sangat berpengaruh pada poin kelasemen," ujar Sam Lowes.

Terjatuhnya Lowes di lap kesembilan tak membuatnya menyerah, kembali masuk lintasan dengan menenpati posisi ke 21, Lowes mampu merangsek ke posisi 12. Tapi rupanya ketika terjatuh, motornya mengalami gangguan mekanis pada sistem rem hingga akhirnya Lowes melakukan sedikit kesalahan ketika melakukan pengereman di tiga lap menjelang finish, dan disitulah akhir perjalanan Lowes di Sachenring.

"Ini merupakan minggu yang sulit dan sayangnya kami membuat catatan DNF (did not finish) di seri yang amat berpengaruh pada kelasemen pebalap. Saat ini kami telah fokus untuk melakukan yang terbaik pada balapan yang selanjutnya. Dengan gap yang makin jauh dengan Johann Zarco sebagai pemuncak kelasemen tentu kami akan memberikan segala yang terbaik untuk memperbaiki posisi," tutur Fausto Gresini.

Zarco yang keuar sebagai juara saat ini mengantongi 151 poin, meninggalkan Alex Rins yang juga DNF di balapan ini di posisi kedua dengan 126 poin dan Sam Lowes dengan 121 poin di tempat ketiga. (federaloil.co.id)

 

Pos.

  Points Num. Rider Nation Team Bike Km/h Time/Gap
1 25 5 Johann ZARCO FRA Ajo Motorsport Kalex 135.0 47'18.646
2 20 94 Jonas FOLGER GER Dynavolt Intact GP Kalex 135.0 +0.059
3 16 60 Julian SIMON SPA QMMF Racing Team Speed Up 134.0 +20.433
4 13 54 Mattia PASINI ITA Italtrans Racing Team Kalex 133.5 +30.455
5 11 7 Lorenzo BALDASSARRI ITA Forward Team Kalex 133.5 +31.771
6 10 10 Luca MARINI ITA Forward Team Kalex 133.4 +34.201
7 9 55 Hafizh SYAHRIN MAL Petronas Raceline Malaysia Kalex 133.0 +41.942
8 8 2 Jesko RAFFIN SWI Sports-Millions-EMWE-SAG Kalex 132.7 +47.955
9 7 32 Isaac VIÑALES SPA Tech 3 Racing Tech 3 132.6 +49.759
10 6 77 Dominique AEGERTER SWI CarXpert Interwetten Kalex 132.6 +51.047
11 5 30 Takaaki NAKAGAMI JPN IDEMITSU Honda Team Asia Kalex 131.9 +1'05.386
12 4 87 Remy GARDNER AUS Tasca Racing Scuderia Moto2 Kalex 131.5 +1'13.865
13 3 70 Robin MULHAUSER SWI CarXpert Interwetten Kalex 131.3 +1'19.545
14 2 57 Edgar PONS SPA Paginas Amarillas HP 40 Kalex 130.8 +1'30.502
15 1 11 Sandro CORTESE GER Dynavolt Intact GP Kalex 121.6 2 Laps
Not Classified
    40 Alex RINS SPA Paginas Amarillas HP 40 Kalex 134.8 3 Laps
    21 Franco MORBIDELLI ITA Estrella Galicia 0,0 Marc VDS Kalex 133.3 3 Laps
    22 Sam LOWES GBR Federal Oil Gresini Moto2 Kalex 131.6 4 Laps
    73 Alex MARQUEZ SPA Estrella Galicia 0,0 Marc VDS Kalex 133.2 5 Laps
    19 Xavier SIMEON BEL QMMF Racing Team Speed Up 130.7 7 Laps
    12 Thomas LUTHI SWI Garage Plus Interwetten Kalex 133.1 12 Laps
    49 Axel PONS SPA AGR Team Kalex 130.9 19 Laps
    14 Ratthapark WILAIROT THA IDEMITSU Honda Team Asia Kalex 126.8 21 Laps
    24 Simone CORSI ITA Speed Up Racing Speed Up 132.5 24 Laps
    97 Xavi VIERGE SPA Tech 3 Racing Tech 3 130.2 24 Laps
    23 Marcel SCHROTTER GER AGR Team Kalex 132.4 25 Laps
    44 Miguel OLIVEIRA POR Leopard Racing Kalex 128.9 26 Laps

 

Pos.

  Rider Bike Nation Points
1 Johann ZARCO Kalex FRA 151
2 Alex RINS Kalex SPA 126
3 Sam LOWES Kalex GBR 121
4 Thomas LUTHI Kalex SWI 93
5 Takaaki NAKAGAMI Kalex JPN 83
6 Jonas FOLGER Kalex GER 83
7 Hafizh SYAHRIN Kalex MAL 69
8 Franco MORBIDELLI Kalex ITA 66
9 Dominique AEGERTER Kalex SWI 65
10 Simone CORSI Speed Up ITA 59
11 Lorenzo BALDASSARRI Kalex ITA 47
12 Luis SALOM Kalex SPA 37
13 Axel PONS Kalex SPA 34
14 Xavier SIMEON Speed Up BEL 28
15 Mattia PASINI Kalex ITA 27
16 Julian SIMON Speed Up SPA 26
17 Miguel OLIVEIRA Kalex POR 24
18 Marcel SCHROTTER Kalex GER 22
19 Luca MARINI Kalex ITA 20
20 Sandro CORTESE Kalex GER 15
21 Danny KENT Kalex GBR 14
22 Alex MARQUEZ Kalex SPA 13
23 Jesko RAFFIN Kalex SWI 10
24 Isaac VIÑALES Tech 3 SPA 10
25 Remy GARDNER Kalex AUS 5
26 Robin MULHAUSER Kalex SWI 4
27 Ratthapark WILAIROT Kalex THA 3
28 Xavi VIERGE Tech 3 SPA 3
29 Edgar PONS Kalex SPA 2
30 Federico FULIGNI Kalex ITA  
31 Alessandro TONUCCI Kalex ITA  
32 Ramdan ROSLI Kalex MAL  
33 Ricard CARDUS Suter SPA  
34 Efren VAZQUEZ Suter SPA  
35 Danny ESLICK Suter USA  

 

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine