Beranda / Berita / Moto2

Ungguli duo pabrikan Yamaha, Zarco puas

Tanggal : , Penulis : tigor

Ungguli duo pabrikan Yamaha, Zarco puas

Feders, mampu menahan duo pabrikan Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales, Johann Zarco puas dengan pencapaiannya di Red Bull Ring.

Ini adalah hasil terbaiknya sejak MotoGP Catalunya, Juni lalu.

Memulai balapan dari posisi enam, Zarco mampu menjaga konsistensinya sepanjang balapan.

Ia mampu menahan duo pabrikan Yamaha, Rossi dan Vinales, untuk finis kelima pada MotoGP Austria.

Sempat dihantui ketidakpastian terkait kondisi balapan, Zarco berhasil menjadi pembalap non-pabrikan terbaik pada akhir pekan di Red Bull Ring.

"Ini adalah hari Minggu yang baik, saya sangat senang dengan apa yang kami capai.

Pagi ini Minggu, sesi warm-up sangat sulit bagi saya, dan saya sedikit khawatir tentang apa yang akan terjadi saat balapan.

(BACA JUGA : Yamaha Lagi Terpuruk, Rossi Enggan Mikirkan Gelar)

"Namun, siang ini suhu udara tinggi, dan ini adalah yang paling hangat sepanjang akhir pekan.

Jadi ban kompon lunak adalah opsi terbaik."

"Meskipun saya mendapat feeling yang baik, namun kami masih sedikit tidak yakin apa yang akan terjadi pada balapan.

"Bagaimanapun, saya senang dengan start saya dan mampu bertarung di putaran pertama."

Hasil ini menempatkannya di peringkat enam klasemen dengan raihan 99 poin.

Ia berpeluang besar meraih gelar rookie of the year tahun ini, karena ia unggul 22 poin dari rekan satu timnya yang juga seorang rookie, Jonas Folger.(federaloil.ci.id)

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine