Federal Mobil Support Sean Gelael di Ajang Formula Renault
PT Federal Karyatama selaku produsen Federal Oil kian mengkokohkan dirinya di ajang balap. Setelah sukses dengan tim balap kelas dunia Federal Oil Gresini Moto2 bersama pembalap Xavier Simeon, kali ini produk terbaru dari Federal Oil yaitu Federal Mobil mensupport tim Jagonya Ayam with Carlin di kancah balap Formula Renault 3.5.
Pelumas terbaru yang di peruntukan khusus untuk mobil ini mensupport Sean Gelael yang merupakan pembalap asli Indonesia. Dengan begitu pelumas logo Federal Mobil akan ikut nampang di mobil balap Sean.
President Director dari PT Federal Karyatama, Patrick Adiatmadja menyatakan keantusiasannya, “Kami sangat antusias dapat bekerjasama dengan tim Jagonya Ayam with Carlin. Seperti yang kita ketahui World Series Formula 3.5 merupakan kejuaraan bergengsi dengan taraf international,” ungkap Patrick.
Ini merupakan kali pertama Federal memproduksi pelumas kendaraan roda empat setelah sukses dengan produknya di pelumas roda dua. Dengan support yang diberikan oleh Federal Mobil diharapkan performa dari Sean akan lebih kompetitif dan dapat mengharumkan produk local yang diusungnya.
Artikel Lainnya
1_250_150.jpg)
Dua Perbedaan Jenis Servis Sepeda Motor

Kebiasaan Ini Bisa Buat Kampas Rem

Keuntungan Gunakan Box Motor Saat Mudik,

Raih Hasil Positif di MotoGP Malaysia,

Tips Setel Kabel Gas Motor Menurut
Anjuran Servis CVT dan Ganti Oli Menurut

Panduan Mudik Nyaman Saat Malam Hari
