Sport Bike TVS Mengaspal Tahun Ini Juga!
TVS Indonesia gencar merambah pasar sepeda motor tanah air melalui beberapa produk yang rencananya siap mengaspal tahun ini. Sport bike 125 cc pun dipastikan hadir di tanah air tahun ini.
Setelah membeberkan kepastian tentang kehadiran skutik TVS di Indonesia, TVS Indonesia juga akan melepas motor sport berkapasitas 125 cc. Motor yang menempati ruang di bawah TVS Apache ini bahkan sudah dalam tahap uji coba.
“Kami menjadwalkan menghadirkan sportbike 125 cc pada Oktober 2013,” terang R Anandakhrisna, Presiden Direktur PT TVS Indonesia.
Meski belum ada spesifikasi yang dapat diungkap, namun motor ini akan diproduksi di Indonesia. Selain untuk pasar lokal, TVS Indonesia juga berencana menjadikan pabrik di Indonesia menjadi basis produksi sportbike 125 cc tersebut untuk pasar ASEAN.
Di India sendiri, TVS punya sport bike 125 cc yaitu TVS Phoenix. Mesin EcoThrust dengan 4 kecepatan yang diaplikasi mampu mengeluarkan tenaga 14,7 hp di 8.000 rpm. Sedangkan konsumsi bahan bakarnya untuk 1 liter adalah 67 km. Penasaran, berapa harganya?
Artikel Lainnya

Begini Perawatan Rutin Motor Agar Tidak
1_250_150.jpg)
Federal Matic 40, Bikin Motor Tetap Irit

Makin Irit Berkendara, Ini Tiga Kunci

Federal Oil™ Luncurkan Produk Pelumas
Konsisten Bikin Makin Nyaman Konsumen,

Panduan Mudik Nyaman Saat Malam Hari

Beli Oli Dapat Motor? Cuma di Nyaman
