Beranda / Berita / Jelang

Jelang Akhir Pekan, Ngabuburit Berburu Takjil

Tanggal : , Penulis : adit

Jelang Akhir Pekan, Ngabuburit Berburu Takjil




Di bulan Ramadhan ini ngabuburit menjadi kegiatan yang biasa dilakukan untuk menunggu waktunya berbuka, jelang akhir pekan tidak ada salahnya jalan-jalan sore pakai sepeda motor kesayangan sambil berburu takjil.

Di Jakarta ada beberapa tempat yang terkenal sebagai sentra takjil dan hidangan berbuka, hampir tersebar diseluruh penjuru Jakarta jadi tinggal dicari yang dekat rumah Feders.

Jakarta Pusat

Kawasan Bendungan Hilir (Benhil) menjadi salah satu tempat terkenal untuk berburu takjil, berada di dekat perkantoran, pasar Benhil selalu ramai menjelang berbuka karena memiliki langganan para pekerja di kawan perkantoran tersebut. Tempat ini layak menjadi tujuan Feders untuk mencari hidangan khas Ramadhan untuk berbuka. Di kawasan ini selain tersedia takjul juga tersedia somay, batagor, pempek, jajan tradisional, es buah, es campur, gorengan, hingga menu buka puasa seperti ikan bakar, ayam bakar, dan lain sebagainya.

Jalan Kramat Jaya juga terkena sebagai sentra penjaja takjil dan makanan khas minang seperti nasi kapau, lemang tapai, bubur kampiun, srikaya telur dan lainnya. Kalau Feders ingin coba berbelanja kesini, lokasinya ada di dekat gedung bioskop di kawasan Pasar Senen.

Kawasan Menteng tepatnya di area masjid SUnda Kelapa juga menjadi tempat yang layak untuk disambangi. Menu-menu mulai dari yang ringan hingga berat, bisa Anda temukan di sini, seperti kue-kue tradisional, jajanan khas betawi, ketoprak, dan menu-menu lainnya.

Jakarta Barat

Jalan Panjang, Kebon Jeruk selama Ramadhan berubah menjadi pasar kaget yang di manfaatkan warga sekitar untuk berjualan menu berbuka puasa, beragam jenis menu tersedia, kekurangannya adalah kondisi lokasi yang semrawut.

Jakarta Utara

Feders di kawasan ini boleh coba main ke Jalan Soka yang terletak di daerah Rawa Badak tidak jauh dari pasar Plumpang. Di kordinir oleh karang taruna setempat, kawasan ini rapi dan teratur, beragam menu khas Ramadhan tersedia disini.

Jakarta Selatan

Kawasan Gandaria tersohor oleh penjaja kelapa muda selama bulan Ramadhan, Kamu tidak perlu takut kehabisan minuman menyegarkan ini karena ada banyak penjual kelapa muda di kawasan ini. Selain itu juga terdapat penjual lainnya seperti gorengan, kue tradisional, sop buah dan jajanan lainnya.

Kawasan Lapangan Blok S juga menjadi sentra penjual makanan dan minuman untuk berbuka puasa selama Ramadhan ini, tempat ini ramai dikunjungi karena berdekatan dengan kawasan perkantoran, kalau kamu berniat berbelanja ke kawasan ini usahakan sebelum jam pulang kantor sebelum suasananya ramai.

Jakarta Timur

Pelataran Kompleks Jatiwaringin Asri menjadi salah satu tempat yang menjadi sentra penjual takjil dan hidangan berbuka, penganan yang ditawarkan cukup lengkap mulai dari martabak, chinese food, sate, kolak, bubur sumsum dan masih banyak lainnya.

Ayo ngabuburit ke tempat-tempat diatas Feders. (federaloil.co.id)











 

Artikel Lainnya

Alex Marquez & Fabio Di
26 November 2023

Alex Marquez & Fabio Di

x Check if your product is genuine