Beranda / Berita / Pakai

Pakai Ban Tubeless Biar Awet, Begini Caranya

Tanggal : , Penulis : Federal Oil Team

Pakai Ban Tubeless Biar Awet, Begini Caranya

Ban motor tipe tubeless memang terbilang lebih praktis dibanding ban konvensional, secara konstruksi juga terbilang lebih kokoh.

Herganya pun tentu lebih mahal.

Nah agar pemakaiannya awet dan tahan lama ada beberapa metode pemakaian yang harus diperhatikan.

Pertama, pakai sesuai peruntukannya dengan mengacu pada load index dan speed symbol.

Baca Juga : Oli Transmisi Motor Matic, Mengapa Harus Pas Takarannya ?

Misalnya ban IRC NR76 yang dipakai sebagai OEM Yamaha Mio memiliki ukuran 80/90-14 40P.

Angka “40” adalah kode load index. 40 artinya, ban tersebut mampu menahan beban hingga 140 kilogram.

Setelah mengetahui kemampuan ban, maka paculah sepeda motor anda dengan kecepatan yang sesuai dengan rekomendasi pabrikan bannya.

Bisa dilihat pada hurup setelah load index. Misalnya pada kode ukuran ban ukuran 80/90-14 40P. “P” disini menunjukan speed symbol yang berlaku secara internasional.

P artinya 150 km/jam maksimum kecepatan yang diizinkan dan speed symbol yang paling tinggi adalah kode Y untuk kecepatan 300 Km/jam.

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine