Tahun Depan, Semua Motor Yamaha Sudah Injeksi
Masyarakat semakin menyadari kalau motor injeksi memberikan keuntungan lebih terutama pada konsumsi bahan bakarnya. Untuk itu, Yamaha pun menjanjikan semua produknya akan injeksi tahun depan.
Hal ini disampaikan oleh Eko Prabowo, General Manager Marketing Communication & Community Development Yamaha Indonesia. "Tahun depan di 2014 semua varian Yamaha akan injeksi,"ungkapnya saat dikutip dari Detikoto.
Berkaitan dengan hal tersebut, tentu timbul pertanyaan apakah nantinya Yamaha hanya akan meluncurkan produk yang sebelumnya berkaburator lantas diganti injeksi atau memunculkan produk terbaru.
Untuk itu, Eko meminta masyarakat untuk bersabar karena pihak Yamaha Indonesia belum bisa mengumbarnya lebih banyak. Tapi yang pasti semua line up mereka akan injeksi di tahun 2014.
"Pokoknya seluruh varian kami baik matik, bebek dan sport semuanya akan injeksi," tambahnya lagi. Saat ini produk Yamaha yang sudah injeksi adalah Jupiter CW FI dan Z FI, Soul GT Injeksi, Mio J CW FI, V-Ixion.
Sepertinya akan menarik kalau semua produk Yamaha sudah injeksi. Bisa jadi porsi penjualan motor injeksi yang saat ini di dominasi Honda terutama kelas skutik akan didulang oleh pabrikan berlambang garpu tala ini.
Artikel Lainnya
Cegah Kantuk Saat Mudik, Gunakan Saja

Rawat Rem Sepeda Motor, Untuk Kenyamanan
Cegah Kebosanan Saat Arus Balik

Meriahkan Tahun Baru Imlek Dengan

Apakah Kamu Pemenang Selanjutnya? Yuk
_250_150.jpg)
Mengapa Motor Lawas Butuh Oli Lebih

Cegah Busi Bermasalah, Bikin Irit BBM
2_250_150.jpg)