Yamaha XMAX Hadir Dalam Mesin Kecil, Siap Rilis di Eropa
Feders, XMAX 250 telah sukses dipasaran, kini Yamaha juga berencana menghadirkan XMAX dengan mesin lebih kecil 125 cc.
Yamaha XMAX 125 ini rencana akan dipasarkan untuk mengisi pasar skutik Yamaha di Eropa.
Tapi kerennya meski mengusung mesin kecil, body bongsor sebagaimana ciri XMAX juga bakal ditulari pada skutik ini.
XMAX125 akan menjadi keluarga baru X-Max-Series yang sudah dilengkapi beragam fitur modern.
Seperti keyless start, USB charging port 12 V, anti-lock braking system (ABS), sampai Traction Control System (TCS).
(BACA JUGA : Daftar Pemenang Federal Oil Spesial Miliarder Tahap ke Dua, Selamat!)
Kesan mewah bukan hanya didapat dari tampilan bongsor, tapi juga berkat penggunaan lampu LED pada bagian depan dan belakang.
Kenyamanan dalam menyimpan barang bawaan dijamin dengan kompartemen jok yang mampu menampung dua helm full facesekaligus.
Untuk mengakomodasi pengendara dengan berbagai tinggi badan, Yamaha membuat layar yang bisa diatur serta setang kemudi dengan sistem adjustable dalam dua pilihan mode, ke depan atau belakang.
(BACA JUGA : Intip Kalender MotoGP 2018, Thailand Bulan apa ya?)