Beranda / Berita / Tips Federal Oil

Cara Mencegah Tergelincir Ketika Berkendara Saat Hujan Menurut Pakar Keselamatan

Tanggal : , Penulis : Tim Konten

Cara Mencegah Tergelincir Ketika Berkendara Saat Hujan Menurut Pakar Keselamatan

 

Federal Oil - Musim hujan sepertinya masih melanda sebagaian besar wilayah di Indonesia, sehingga bagi pengendara wajib untuk menyiapkan jas hujan ketika berkendara.

Selain harus mempersiapkan jas hujan, tentunya pengendara juga harus melakukan persiapan ketika berkendara ditengah hujan agar terhindar dari kecelakaan.

Salah satunya adalah persiapan terhadap diri sendiri ketika berkendara saat hujan, Jusri Pulubuhu dari Jakarta Defensive Driving Consulting (JDCC) mengatakan bahwa ketika hujan motor tetap harus dijaga kestabliannya agar tidak tergelincir.

"Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, yakni kecepatan, kondisi jalan serta postur yang baik" katanya lagi.

Selama hujan, Jusri mengatakan bahwa kondisi kecepatan baiknya tetap dijaga karena tentunya grip pada roda ke aspal akan terpengaruh kondisi jalanan yang basah.

"Pergerakan pengendara dan sepeda motornya harus bertahap, jangan lakukan pergerakan tiba-tiba karena respons sepeda motor ketika melewati jalanan basah bisa saja malah kehilangan grip karena licin." lanjutnya.

Apalagi jika sepeda motor sudah terkenda hydroplaning, dapat dipastikan tapak ban tidak akan menyentuh permukaan jalanan dan potensi tergelincir semakin besar.

Posisi badan juga harus sigap untuk menghadapi segala hal yang ada selama perjalanan, jangan pernah melamun.

"Seringkali gerakan-gerakan mendadak tidak bisa dihindari karena ada pengendara yang tidak sigap, jika itu terjadi dapat dipastikan motor akan tergelincir dan jatuh."

Baiknya, ketika berkendara ditengah hujan kecepatan disesuaikan agar tapak ban bisa menempel sempurna di jalanan dan pengendara jadi lebih sigap jika terjadi sesuatu didepannya.

(federaloil.co.id)

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine