Kenapa Servis Berkala Sepeda Motor Dianjurkan
Selain itu, harga yang masih terjangkau juga menjadi pertimbangan masyarakat memilih sepeda motor sebagai alat transportasinya.
Biaya perawatan sepeda motor juga lebih murah jika dibandingkan perawatan kendaraan roda empat.
Tapi sayangnya meski biaya perawatan yang murah, masih banyak pemilik motor yang malas merawat sepeda motornya.
Padahal merawat sepeda motor secara rutin sangat dianjurkan, supaya mesin awet dan tidak cepat rusak.
Mulai sekarang jangan lagi malas servis motor kamu, karena ada dampak buruk jika motor kamu jarang diservis terutama bagian mesinnya.
Faktor yang membuat performa motor menurun dan banyaknya kendala saat dikendarai, merupakan akibat dari kurangnya perawatan terhadap mesin.
Servis motor secara rutin memiliki tujuan untuk meremajakan mesin motor. Jika tidak dilakukan secara berkala, akan terjadi penumpukan timbal pada ruang pembakaran injeksi atau karburator.
Adanya penumpukan timbal dapat menyebabkan saluran bensin tersumbat sehingga akselerasi motor berkurang.
Pergantian oli wajib dilakukan untuk melindungi dinding blok dari gesekan piston. Oli yang lama tidak diganti dapat menyebabkan pergerakan piston atau seher melambat sehingga tenaga motor berkurang.
Saat pelumas oli sudah dalam kondisi tidak baik, seher akan bekerja lebih keras karna oli menjadi lebih kental dari biasanya.
Artikel Lainnya
Tips Agar Makin Makin Nyaman Saat Turing

Makin Nyaman Pakai Federal Matic, dan

Federal Oil™ Center, Solusi Terbaik

Jangan Salah, Ini Cara Ketahui Produk

Dampak Buruk Oli Mesin Habis, Rutin

Sebaiknya Kapan Sih Waktu yang Tepat
2_250_150.jpeg)