Keseruan Meet & Ride Federal Oil™ Bersama Gresini Racing MotoGP, Bisa City Ride Bareng Pembalap MotoGP!
Federal Oil - Rangkaian acara Meet & Ride Federal Oil™ bersama Gresini Racing MotoGP di Jakarta mencapai puncaknya hari ini, Selasa (7/2) yang berlokasi di Senayan Park
Keseruan acara Meet & Ride dimulai sejak pagi, dan dihadiri oleh kedua pembalap tim Gresini Racing MotoGP musim 2023, yaitu Fabio Di Giannantonio (Diggia) dan Alex Marquez (Alex) serta Nadia Padovani selaku pemilik Gresini Racing, dan Carlo Merlini selaku Direktur Komersial dan Pemasaran Gresini Racing yang hadir untuk menyapa fans, konsumen, komunitas, mitra bengkel, dan distributor rekanan Federal Oil™ pada acara tersebut.
Sri Adinegara, selaku Market Development Director PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI), mengatakan selain dukungan pada Gresini Racing MotoGP dan memberikan pengalaman bertemu langsung dengan para pembalap, kegiatan ini bertujuan sebagai sarana untuk memperkenalkan dan mempererat hubungan antarjaringan yang dimilki Federal Oil™ saat ini.
“Terima kasih kepada seluruh pemangku kepentingan yang mendukung kegiatan ini, sehingga acara bisa berjalan dengan baik dan lancar. Semoga ini mampu berdampak positif terhadap merek Federal Oil™ dan memberikan pengalaman yang tidak terlupakan,” pungkas Sri Adinegara.
Kedua pembalap dari Gresini Racing MotoGP, Fabio Di Giannantonio dan Alex Marquez juga mengatakan sangat senang berpartisipasi di acara Meet & Ride ini.
"Kami mendapatkan sambutan yang baik dari para fans di Indonesia, jadi ini adalah kesempatan yang baik dan menyenangkan" kata Diggia.
Alex Marquez juga mengaku bahagia datang ke Indonesia, meskipun ini bukan kali pertamanya.
"Saya mendapat sambutan yang baik dari semua orang dan dari para fans. Jadi saya sangat bahagia bisa kembali kesini" lanjut Alex.
Carlo Marlini selaku Direktur Komersial dan Pemasaran Gresini Racing juga mengaku sangat bahagia dengan acara ini.
TAGS
2023 Alex Marquez fabio di giannantonio Federal oil federal oil center Gresini Racing MotoGP 2023 gresini racing team Jakarta Meet & Ride MotoGP