Oli Yamaha Xmax Bagusnya Pakai Apa, Berapa SAE yang Disarankan ? Berikut Penjelasannya
Federal Oil - Feders, saat ini sepeda motor matic semakin beragam kapasitas CCnya, mulai dari 125 sampai 250cc seperti Yamaha Xmax, skutik bongsor keluaran Yamaha ini salah satu motor matik yang diminati.
Karena kapasitas mesinnya yang besar, tentu membutuhkan perawatan yang ekstra, terutama dalam hal penggantian oli mesin, harus sesuai dengan kebutuhan mesin motor, supaya kinerja mesin tetap optimal.
Oleh karena itu, buat Feders pemilik Yamaha Xmax jangan sembarangan menggunakan oli mesinnya. Apa yang harus diperhatian saat membeli oli untuk motor matic seperti Xmax ? Berikut penjelasannya.
Pastikan oli yang kamu beli sudah memiliki standar JASO MB, (Japan Automobile Standard Organization) selalu terdapat pada botol oli yang kalian pakai. Keterangannya tertulis JASO MA atau JASO MB. Untuk pengguna skutik, pilih JASO MB yakni oli untuk mesin dengan kopling kering (tidak ikut terendam oli).
Sementara JASO MA untuk motor dengan kopling basah (terendam oli), seperti motor sport atau motor bebek. Kalau sampai tertukar, kinerja mesin akan terganggu pastinya.
Kemudian, Api Servis, Merupakan standar kualitas oli berupa 2 huruf yang dikeluarkan API (American Petroleum Institute). Semakin tinggi urutan hurufnya dalam abjad, maka kualitas oli tersebut semakin bagus.
Contohnya API Service SN, huruf S menandakan oli tersebut untuk mesin bensin, sedang huruf N menandakan level kualitas oli. Maka oli dengan kode API SM akan lebih tinggi dari oli dengan API Service SL.
Selanjutnya SAE atau tingkat kekentalan Oli, Kekentalan oli yang akan dipakai juga harus sesuai rekomendasi pabrikan, bisa dilihat dari angka SAE pada kemasan oli. SAE merupakan singkatan dari Sociaty of Automotive Engineers, yang indeks kekentalannya dipakai secara global.
Buat Feders yang memiliki Yamaha Xmax, bisa menggunakan Federal Oil Matic 40 yang sudah berteknologi Synthetic. Federal Matic 40 10W-40 adalah oli mesin skuter empat langkah teknologi sintetik dengan kinerja unggul khusus untuk skuter transmisi otomatis masa kini
Selain karena sudah sesuai dengan spesifikasi yang dianjurkan, Federal Matic 40 juga penya keunggulan tersendiri.
Apa saja keunggulan pelumas Federal Matic 40? Berikut ini ada empat keunggulan dari Federal Matic 40.
1. Active Cleansing Molecule
Menjaga kebersihan mesin untuk memperpanjang daya tahan mesin.
2. Advanced Active Moly
Mengurangi gesekan untuk menjaga suhu mesin tetap stabil untuk kenyamanan berkendara.
3. Heat Protection Formulation
Menjaga suhu mesin tetap stabil pada kecepatan tinggi
4. Wear Protection Technology
Mencegah keausan mesin sehingga usia pakai lebih panjang.
Federal Matic 40 sangat direkomendasikan untuk motor matic Yamaha mulai dari 110cc sampai 150 cc seperti Mio M3, Aerox, Nmax dan lain-lain.
Selain itu juga bisa untuk motor-motor matic Suzuki dan Piaggio mulai dari kapasitas mesin 110cc sampai 300 cc.
Tapi perlu diingat Feders, penggunaan Federal Matic 4 untuk motor yang masih baru atau usia pemakaiannya masih di bawah 5 tahun. Supaya mesin tetap awet dan selalu terjaga performanya, jangan lupa selalu ganti oli tepat waktu. (federal.co.id)