Tips Setting Rem Tromol Belakang Pada Motor, Hanya Perlu Dua Alat ini
Federal Oil - Rem tromol masih bagus tapi tarikan sudah terlalu dalam? Simak cara settingnya berikut ini, mudah, bisa dikerjakan sendiri, hanya dengan menggunakan dua alat berikut.
Beberapa jenis motor saat ini masih banyak yang menggunakan rem tromol untuk bagian belakangnya, terutama motor matic dan beberapa motor bebek.
Rem tromol biasanya jika sudah aus akan lebih dalam saat ditarik, namun ada juga yang masih baru beberapa minggu tapi tarikannya sudah dalam.
Tenang saja Feders, berikut ini cara setting rem tromol motor, mudah tidak harus ke bengkel, kamu bisa kerjakan sendiri, berikut langkah-langkahnya:
1. Siapkan peralatan tang dan kunci 14 bila jenis motornya menggunakan mur 14, kalau pakai model yang bisa diputar tangan tidak perlu menggunakan kunci.
2. Biar nyaman, pastikan motor di-standar tengah terlebih dahulu. Lanjut, tahan kabel penariknya dengan tang, supaya tidak ikut berputar.
3. Sambil ditahan dengan tang, putar mur pengunci searah jarum jam.
4. Rasakan jarak main handle, jika masih kurang dekat kencangkan kembali murnya.
Jarak main handle rem yang direkomendasikan itu di 10mm atau 20mm, kalau terlalu dekat bisa bikin kampas rem cepat aus.
Itulah cara setting rem tromol pada motor, semoga bermanfaat ya feder.
(federaloil.co.id)